Penampakan UFO Tertangkap Kamera NASA

Penampakan UFO Tertangkap Kamera NASA
Penampakan UFO Tertangkap Kamera NASA (Foto: NASA)
  CALIFORNIA - Sebuah foto menampilkan penampakan Bumi dari luar angkasa. Pada foto tersebut, ada objek berwarna gelap dan bundar, yang diklaim sebagai wujud dari UFO.

Dilansir Huffingtonpost, Jumat (19/9/2014), seseorang menemukan lingkaran gelap dengan ukuran yang diprediksi sekira lima mil di atas laut dalam fotografi NASA. Sumber di UFO Sightings Daily mengungkap kabar mengenai penampakan UFO tersebut pada Kamis.

Seperti diketahui, UFO Sightings Daily menginformasikan berita mengenai UFO terkait dengan konspirasi besar dalam sejarah manusia setiap 24 jam sekali. Foto yang diambil oleh badan antariksa Amerika Serikat atau NASA itu telah diabadikan pada November 2013.

Aslinya, foto tersebut tampak lebih gelap. Foto yang masih tertampil di website NASA itu kemudian dicerahkan dan terlihat objek hitam yang dianggap sebagai UFO.

Konon, meskipun UFO tersebut muncul di atas laut, namun sesungguhnya objek yang tidak teridentifikasi tersebut diduga bersembunyi di bawahnya. Akan tetapi, belum ada penjelasan yang memastikan bahwa objek tersebut merupakan penampakan UFO.

"Ini menunjukkan piringan hitam siluman besar di atas lautan. Dimensi yang hampir sempurna. UFO ini terlihat (dengan ukuran) lebih dari 5-7 mil. Karena di atas area laut, satu-satunya tempat untuk dapat bersembunyi tanpa diketahui ialah di bawah laut," kata sumber dari UFO Sightings Daily.



Sumber(Okezone)
no image
Item Reviewed: Penampakan UFO Tertangkap Kamera NASA 9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
Emoticon? nyengir

Berkomentarlah dengan Bahasa yang Relevan dan Sopan.. #ThinkHIGH! ^_^

Komentar Terbaru

Just load it!